tak bisa aku meminta hati ini untuk terdiam sejenak
membahas tentang rasa dan tentang jatuh cinta
seyogyanya aku sudah tak ingin dulu merasakannya lebih cepat
biarkan hati ini tersendiri dulu dan terbuka pada saat waktunya
namun semua terkelu dan tak berkutik
ketika semua kenangan kenangan itu semakin terasa dan kembali mengingat
bukan untuk mengulang atau menoleh
tapi betapa ada rasa yang ingin menutupnya kembali
saat ini tak berani aku berlari
mengejar yang di ujung waktu sana
atau mengumbar keinginan hati ini
sebelum waktunya tiba
ah, sulit
terlalu sulit untuk ku tahan
seolah hendak bersegera namun tak ada kemampuan
ketika hendak terdiam hati ini bergejolak
aku saat ini siapa
apa jaminanku untuk memulainya
kepastian apa yang semsetinya diberi
dan tak ingin banyak aku terlalu mengumbar janji janji itu
sudah terlalu bosan
aku terkelu dalam perasaan
terjebak dalam buaian rindu
tertahan pada rasa rasa itu
sedikit demi sedikit menjadi tak terbendung
aku hendak kebingungan
bimbang
tak beratur
kacau
gundah
takut
gelisah
dan jantungku berdegup kencang
entahlah aku harus bagaimana
aku terkelu
14/5/2017